Hasil Pertandingan Grup B Piala Presiden 2022: RANS Nusantara FC Bekuk Persija Jakarta 5-1
Berita Baru Madura, Olahraga – RANS Nusantara FC berhasil membekuk Persija Jakarta dengan skor telak 5-1 di laga Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu, (22/6/2022) malam.
Septian Bagaskara menjadi pembuka gol pada menit ke-15 lewat tandukannya. Kemudian pada detik-detik babak pertama selesai, RANS unggul 2-0 lewat gol Mohammad Edo Febriansyah.
Kodai Iida berhasil membobol gawang Persija di menit ke-56, sehingga RANS kembali unggul dengan skor 3-0.
RANS berpesta gol hingga skor berubah menjadi 4-0 lewat gol David Laly pada menit ke-69. Ia memanfaatkan blunder bek Persija Chandra Negara.
Pada menit ke-84 RANS mendapatkan penalti setelah kapten sekaligus bek Persija Chandra Negara menjatuhkan Gonzales di kotak penalti.
Gonzales yang menjadi eksekutor sukses mencetak gol dengan melesakkan tendangan keras ke sudut kanan bawah gawang Persija. Hingga skor berubah menjadi 5-0.
Selang tiga menit kemudian, Persija giliran mendapatkan penalti setelah kiper Rans Hilman Syah menjatuhkan pemain Persija Muhammad Rayhan Hannan di kotak penalti.
Penyerang Persija asal Jepang, Ryohei Miyazaki mengambil peran sebagai eksekutor penalti. Namun tendangan penaltinya ke arah kiri gawang Rans mampu diblok Hilman Syah.
Namun bola rebound mengarah kembali ke Miyazaki yang tidak menyia-nyiakan untuk mencetak gol.
Persija tertinggal 1-5 dari RANS dan tak ada gol tambahan yang tercipta hingga pertandingan berakhir.
Hasil tersebut membuat RANS naik ke posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan torehan lima poin dari tiga pertandingan yang telah dilakoni.